Postingan

Lionsgate Pertimbangkan Bikin Film Biopik Michael Jackson Jadi Dua Bagian

Gambar
Universal Studios telah merilis trailer film tentang Michael Jackson yang berjudul Michael tersebut. Rencananya, film ini akan resmi tayang pada 2026 mendatang. Foto: tangkapan layar. Penayangan film biografi Michael Jackson yang sangat dinantikan terkonfirmasi. Film yang berjudul Michael ini dijadwalkan menyapa penonton pada 24 April 2026 mendatang.  Film ini menampilkan keponakan mendiang Raja Pop, Jaafar Jackson. Ia dipercaya menjadi pemeran utama.  Selain itu, peraih nominasi Oscar Colman Domingo akan berperan sebagai ayah Michael Jackson, yaitu Joe Jackson.  Trailer pertama film ini telah dirilis secara resmi oleh Lionsgate pada 6 November 2025 silam.   nme.com menyebutkan, ada spekulasi kemungkinan film ini akan dibuat menjadi dua bagian.  Adam Fogelson yang menjabat sebagai ketua Lionsgate Motion Picture Groups menyatakan, rencana film kedua belum bisa dipastikan. Namun demikian, ia memastikan tim kreatif berupaya menyajikan lebih banyak kisah Michae...

Inilah 10 Film Terlaris di Box Office Jepang, Demon Slayer: Mugen Train Memimpin

Gambar
  Demon Slayer: Mugen Train menjadi film dengan pendapatan terbesar di Jepang. Foto: in.bookmyshow.com Film terbaru Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba–The Movie: Infinity Castle berhasil mencetak rekor fantastis di box office Jepang.  Film ini berhasil melampaui 10 miliar yen hanya dalam 8 hari. Hal ini memecahkan rekor tercepat yang pernah ada.  Kesuksesan ini membuktikan minat masyarakat terhadap waralaba Demon Slayer masih sangat tinggi. Padahal manga-nya sudah tamat lebih dari lima tahun lalu. BACA JUGA:  5 Film Seru dari Adaptasi Novel Agatha Christie yang Wajib Ditonton Dengan total pendapatan mencapai 17,64 miliar yen dalam 17 hari, Infinity Castle kini menempati posisi ke-10 dalam daftar film terlaris sepanjang masa di Jepang.  Pencapaian ini membuat Bayside Shakedown 2, sebuah film polisi live-action dari tahun 2003 tergeser dari posisi 10 besar. Ini adalah kali pertama dalam sejarah, daftar 10 film terlaris di bioskop Jepang sepenuhnya diisi oleh film anim...

5 Film Seru dari Adaptasi Novel Agatha Christie yang Wajib Ditonton

Gambar
Penulis novel kriminal Agatha Christie dikenal sebagai Ratu Kejahatan. Foto: www.rollingstone.com Agatha Christie adalah penulis novel kriminal. Ia pun dikenal sebagai Ratu Kejahatan. Karyanya telah terjual lebih dari dua miliar eksemplar dan telah memukau pembaca selama beberapa dekade.  Kisah-kisahnya yang penuh misteri, alur cerdas, dan karakter tak terlupakan telah melahirkan banyak adaptasi sinematik yang brilian.  Berikut adalah lima adaptasi terbaik yang wajib Anda tonton. 1. Poirot (1989-2013) Serial TV ini adalah adaptasi dari karya Agatha Christie. Aktor Inggris David Suchet yang berperan sebagai Hercule Poirot berhasil menghidupkan karakter Poirot dengan detail yang luar biasa, mulai dari tingkah lakunya hingga obsesinya terhadap kesempurnaan.  Kualitas produksinya serial TV ini konsisten bagus dan penampilan para pemeran pendukung membuat setiap episode menjadi tontonan yang memuaskan. BACA JUGA:  Inilah 4 Marching Band dari Indonesia yang Tampil di Basti...

Inilah 4 Marching Band dari Indonesia yang Tampil di Bastille Day Prancis

Gambar
Marching band taruna Indonesia tampil di Bastille Day. Foto: x.com/Kemhan_RI. Parade militer TNI menjadi pusat perhatian pada Upacara Hari Nasional Prancis (Bastille Day) 2025 di Champs-Élysées, Paris, pada 14 Juli 2025 lalu. Diantara beberapa negara yang hadir, Indonesia menjadi salah satu undangan dalam hari bersejarah negeri Napoleon Bonaparte tersebut. Tidak hanya itu, marching band Indonesia mendapat kehormatan dengan menjadi pembuka defile pasukan militer. Marching band gabungan tersebut berasal dari empat akademi elit di Indonesia. Yaitu Akademi Militer (Akmil), Akademi Kepolisian (Akpol), Akademi Angkatan Laut (AAL), dan Akademi Angkatan Udara (AAU). Keempat akademi tersebut, marching band merupakan salah satu kegiatan ekstrakurikuler taruna. Dari hanya sekedar kegiatan ekstrakurikuler di kampus, marching band ternyata bisa mengharumkan nama bangsa. Berikut profil singkat keempat marching band yang memukau itu. 1. Genderang Seruling Canka Lokananta (Akademi ...

Ade Rai Bilang Angkat Beban Jadi Olahraga Ideal Saat Usia 40 Tahun Lebih

Gambar
  Salah satu latihan angkat beban untuk usia 40 tahun ke atas adalah mengangkat dumbbell. Foto: liberationfitness.ca. (*) Dalam perbincangan bersama Rhenald Kasali dalam vlog yang berjudul Sederhana, Tapi Banyak yang Gagal Paham , binaragawan Indonesia, Ade Rai mengungkapkan hal yang mengejutkan. Menurut pria bernama lengkap I Gusti Agung Rai Kusuma Yudha ini, jenis olahraga yang paling cocok untuk orang yang berusia 40 tahun ke atas adalah angkat beban. Di Indonesia, olahraga angkat beban untuk usia di atas 40 tahun memang tidak lumrah. Olahraga jenis ini banyak dilakukan oleh mereka yang usianya masih di bawah 40 tahun. BACA JUGA:  Mengenal Sapi Limousin yang Selalu Jadi Hewan Kurban Para Presiden “Untuk anak muda (di bawah 40 tahun), latihan beban bukan prioritas. Tapi karena olahraga ini ada unsur narsistik atau pamer, maka anak muda senang dengan latihan beban,” kata Ade. Pria berdarah Bali yang lahir pada 6 Mei 1970 ini menjelaskan, olahraga angkat beban sangat c...

Mengenal Sapi Limousin yang Selalu Jadi Hewan Kurban Para Presiden

Gambar
Menko PMK Pratikno menyerahkan hewan kurban Wapres Gibran Rakabuming kepada panitia kurban di Mesjid Istiqlal. Foto: x.com/kemenkopmk. Pada Idul Adha 1446 H atau 2026 M, Presiden RI Prabowo Subianto menyalurkan 985 sapi kurban ke 514 kabupaten/kota di seluruh Indonesia. Sapi kurban tersebut disalurkan dengan dua cara. Pertama 607 sapi disalurkan ke masjid. Yang kedua 378 sapi kurban diserahkan kepada kelompok masyarakat dan pesantren. Salah satu jenis sapi yang disalurkan oleh presiden adalah adalah jenis sapi limousin.  Tak hanya itu, sapi limousin ini juga sering menjadi hewan kurban presiden Indonesia sebelum Prabowo. Misalnya Soesilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Joko Widodo (Jokowi). Sapi limousin ini memang bukan sapi asli Indonesia. Berikut beberapa keunggulan dan karakteristik sapi yang berat tubuhnya bisa mencapai 1 ton lebih ini. 1. Asal Sapi Limousin Sapi limousin merupakan sapi potong. Umumnya bulu sapi ini berwarna merah keemasan. Sapi ini pertama kali dikembangkan dikem...

Kevin Costner Dituding Berbuat Asusila di Luar Naskah Film

Gambar
  Kevin Costner sedang bermasalah dengan hukum. Ia dituding berbuat tak senonoh terhadap pemeran pengganti wanita. Foto: parade.com Seorang pemeran pengganti yang bernama Devyn LaBella menggugat bintang Kevin Costner dan produser film Horizon : An American Saga – Chapter 2 . Ia dituduh melakukan pelanggaran kontrak . Pelanggaran kontrak yang dimaksud adalah LaBella dipaksa tampil dalam adegan pemerkosaan tanpa naskah , tanpa pemberitahuan, tanpa persetujuan, atau kehadiran koordinator keintiman yang diwajibkan. Devyn LaBella adalah pemeran pengganti utama untuk Ella Hunt, yang memerankan Juliette dalam film Horizon, sebuah antologi western empat bagian yang ditulis, disutradarai, dan dibintangi oleh Costner. The Guardian melaporkan, gugatan LaBella yang diajukan di California menuduh bahwa pada tanggal 2 Mei 2023 Costner mengimprovisasi sebuah adegan di mana Juliette akan diperkosa . Adegan tersebut dilakuka satu hari setelah Hunt dan LaBella memfilmkan adegan yang dituli...